Follow Us @dapursujas



Thursday, May 31, 2018

Soto Grombyang

Soto Grombyang ini merupakan kuliner terkenal khas Pemalang. Di sana, nasi putih langsung dicampur ke dalam kuahnya. Kita pun bisa menconteknya. Tinggal tambahkan nasi ke dalam semangkuk soto grombyan
Durasi 50 menit
6 Porsi Porsi

Bahan :
·         1 ekor ayam dipotong 4 bagian
·         2.000 ml air
·         2 batang serai, dimemarkan
·         3 lembar daun salam
·         2 sendok makan taoco
·         5 sendok teh garam
·         1/2 sendok makan gula pasir
·         3 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus :
    • 10 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 6 butir kemiri, disangrai
    • 3 cm kunyit dibakar
    • 3 buah  keluwak, direndam air panas

Bahan pelengkap :
    • 6 porsi nasi putih secukupnya
    • 100 gram kelapa parut, disangrai, dihaluskan
    • 2 batang daun bawang, diiris

Cara Membuat :
1.       Rebus ayam dengan air sampai matang dan berkaldu. Angkat ayam. Pisahkan dari tulangnya. Potong kotak. Ambil kaldunya 1.750 ml. Rebus kembali kaldunya.
2.       Panaskan minyak. Tumis bumbu halus,  serai, daun salam dan taoco sampai harum.
3.       Tuang ke dalam rebusan kaldu. Aduk rata. Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk rata. Masak sampai matang dan mendidih.
4.       Sajikan soto bersama pelengkapnya.

Sumber : SG

No comments:

Post a Comment


Videos


Madu Murni

Bagi yang membutuhkan Madu Murni/Madu Hutan/Madu Organik/Raw Honey yang belum dipabrikasi/belum di pasteurisasi/belum dipanaskan dalam skala kecil atau skala besar, kami siap menyediakan :

Tersedia Madu :
Madu Multi Flora
Sumbawa Super
Sumbawa Putih Super
Hutan Sialang Riau Super
Kelengkeng Super
Randu Super
Kaliandra Super
Rambutan Super
Stroberi
Hitam Pahit
Hitam Pahit Herbal
Hitam Manis Herbal

Hubungi kami di : 081284792380