Follow Us @dapursujas



Saturday, May 26, 2018

Ayam Goreng Lada

Bahan :
500 gram dada ayam dipotong panjang kira-kira 2 cm atau sesuai selera
60 gram tepung maizena
1 sdm bawang putih cincang
1 sdm bawang putih goreng
1 sdt jahe cincang
1/2 cangkir daun bawang cincang
1 cangkir cabai merah kering, potong menjadi 2 bagian (jangan buang bijinya)
2 sdt saus tiram
1/4 sdt garam
2 sdt lada sezchuan yang sudah digiling dan dipanggang
1/4 sdt gula pasir
minyak goreng secukupnya
Bumbu rendaman
1/2 sdt garam
1/2 sdt lada bubuk
2 sdt kecap asin

Cara membuat :
  1. Rendam ayam dalam bumbu rendaman (marinade) dan biarkan selama 1 jam atau lebih;
  2. Taburi potongan ayam dengan tepung maizena secara merata;
  3. Goreng ayam yang sudah dibalut tepung satu persatu dalam minyak panas sampai matang (selama kira-kira 1-2 menit). Angkat dan tiriskan dia tas piring yang sudah dilapisi tissue untuk menyerap minyaknya;
  4. Siapkan penggorengan yang bersih, lalu panaskan 1 sdm minyak goreng;
  5. Tumis bawang putih dan jahe selama 1 menit hingga layu dan harum, masukkan cabai kering dan saus tiram. Aduk rata selama 1-2 menit;
  6. Kemudian masukkan ayam, daun bawang, garam, bawang putih goreng, dan lada sezchuan. Bisa juga ditambahkan gula pasir sesuai selera;
  7. Aduk di atas penggorengan selama 1 menit sampai merata, lalu angkat dan pindahkan ke dalam piring;
  8. Sajikan segera ketika masih hangat.



Sumber : AGL

No comments:

Post a Comment


Videos


Madu Murni

Bagi yang membutuhkan Madu Murni/Madu Hutan/Madu Organik/Raw Honey yang belum dipabrikasi/belum di pasteurisasi/belum dipanaskan dalam skala kecil atau skala besar, kami siap menyediakan :

Tersedia Madu :
Madu Multi Flora
Sumbawa Super
Sumbawa Putih Super
Hutan Sialang Riau Super
Kelengkeng Super
Randu Super
Kaliandra Super
Rambutan Super
Stroberi
Hitam Pahit
Hitam Pahit Herbal
Hitam Manis Herbal

Hubungi kami di : 081284792380